Senin, 15 Desember 2014

Abu Ayyub al-Ansari R.A.

Semasa hidup Abu Ayyub al Ansari r.a. sahabat Rasulullah s.a.w ini adalah seorang yg taat pada perintah Allah. Beliau yg menjadikan rumah nya sebagai tempat Rasulullah s.a.w berteduh
dan sangat termotivasi setelah mendengar sabda Rasulullah s.a.w mengenai 
pembebasan kota konstantinopel 


Abu Ayyub al-Ansari atau nama sebenarnya 
Khalid bin Zaid bin Kulaib 
berasal dari keturunan Bani An-Najjar. Beliau dikenal pada peristiwa hijrahnya Rasulullah ketika mendapat kehormatan dari Baginda Rasulullah SAW untuk mendiami rumah beliau ketika Baginda sampai ke Kota Madinah al-Munawwarah.

Pada masa Rasulullah SAW memasuki kota Madinah, setiap orang di kalangan kaum Ansar bercita-cita untuk menerima Rasulullah SAW sebagai  tamu kehormatan dan sangat mengharapkan agar Rasulullah SAW dapat turun dari untanya lalu berhenti di rumah mereka. 
Malah ada  di antara mereka mencoba menghalang perjalanan unta baginda agar unta tersebut berhenti di depan rumah mereka. Lalu kemudiannya baginda bersabda;

''Biarkanlah ia berjalan sebab ia telah diperintahkan.''
Lalu unta tersebut terus bejalan sehingga sampai di depan rumah Abu Ayyub al-Ansari RA. Lantas unta tersebut tiba-tiba berhenti dan tidak mau berjalan lagi.

Abu Ayyub al-Ansari RA sangat gembira melihat keadaan tersebut, lalu beliau menemui Rasulullah SAW, 
menyambut kedatangan baginda dengan perasaan sangat gembira dan terharu tak terhingga sambil membawa barang-barang yang dibawa oleh Rasulullah SAW seolah-olah beliau membawa barang miliknya sendiri yang sangat berharga. Kemudian beliau mempersilahkan Rasulullah SAW masuk ke rumahnya.
Rasulullah SAWmenetap di rumah Abu Ayyub al-Ansari RA selama kurang lebih tujuh bulan sampai mesjid baginda dibangun yang dilengkapi dengan kamar-kamar di sekeliling masjid hingga kemudiannya baginda pindah ke sana.

Abu Ayyub al-Ansari RA adalah seorang yang berhati lembut, sangat menyayangi baginda Rasulullah SAW, sangat pemurah, gemar memberi makan kepada orang lain serta beliau juga memiliki sebatang pohon kurma yang mana beliau mengusahakannya untuk menfkahkan keluarganya.

Selain itu, Abu Ayyub al-Ansari RA juga merupakan salah seorang pahlawan perang. Beliau mengikuti kesemua peperangan yang terjadi pada zaman Rasulullah SAW. Begitupula dengan peperangan yang terjadi pada zaman pembukaan kawasan Islamzaman Kerajaan
Semasa hayat Rasulullah SAW, baginda pernah bersabda;

''Konstantinopel (Istanbul) akan jatuh ke tangan pasukan Islam. Rajanya adalah sebaik-baik raja, pasukannya adalah sebaik-baik pasukan...''

Demi mendengarkan sabda Rasulullah SAW, Abu Ayyub al-Ansari RA begitu yakin dan percaya, bahwa suatu hari nanti, kota Kostantinopel akan jatuh ke tangan umat Islam.Sejak itu semua umat Islam  berluoba-lomba untuk membebaskan kota itu.

Pada zaman pemerintahan khalifah Muawiyah, pernah mencoba menyerang kota Costantinople di bawah pimpinan anaknya, Yazid. Ketika itu Abu Ayyub al-Ansari RA telah berusia 80 tahun. 
Namun beliau tetap pergi bersama-sama dengan pasukan Khalifah Muawiyah mengikuti armada lautnya

Dalam pelayaran tersebut Abu Ayyub al-Ansari RA jatuh sakit. 
Lalu panglima perang masa itu segera menemuinya dan bertanya, ''Wahai Abu Ayyub! Adakah permintaan yang ingin  engkau sampaikan?'' Ternyata Abu Ayyub al-Ansari RA meminta kepada panglima tersebut, sekiranya beliau meninggal dunia, usunglah jasad beliau dan agar dikebumikan di bumi Kostantinopel, 
Hingga kemudian Abu Ayyub al-Ansari RA benar meninggal dunia dan dikisahkan pasukan Islam berusaha menyerang musuh sedikit demi sedikit. hingga akhirnya mereka berhasil sampai ke perbatasan wilayah Kostantinopel dengan tetap mengusung jenazah Abu Ayyub al-Ansari RA. mengebumikan jenazah yang mulia tersebut di bagian wilayah kerajaan Konstantinopel.


Makam Abu Ayyub al-Ansari

Keinginan Abu Ayyub al-Ansari RA dikebumikan di situ, tidak lain hanyalah ingin mendengar derapan kaki pasukan Islam yang akan menaklukkan kota Kostantinopel. Derap kaki sebaik-baik pasukan, dan sebaik-baik sultan yang telah dijanjikan oleh Rasulullah SAW.
*****

Kamis, 11 Desember 2014

Penaklukan Konstantinopel



Muhammad Al-Fatih (1453 M) Sang Penakluk Konstantinopel



Sejak Kecil Ditanamkan Karakter Pemimpin 

Muhammad al-Fatih dilahirkan pada 27 Rajab 835 H/30 Maret 1432 M di Kota Edirne (sekarang merupakan salah satu kota dari negara Turki bagian timur), ibu kota Daulah Utsmaniyah saat itu. Ia adalah putra dari Sultan Murad II yang merupakan raja keenam Daulah Utsmaniyah.
Sultan Murad II memiliki perhatian yang besar terhadap pendidikan anaknya. Ia menempa buah hatinya agar kelak menjadi seorang pemimpin yang baik dan tangguh. Perhatian tersebut terlihat dari Muhammad kecil yang telah menyelesaikan hafalan Alquran 30 juz, mempelajari hadis-hadis, memahami ilmu fikih, belajar matematika, ilmu falak, dan strategi perang. Selain itu, Muhammad juga mempelajari berbagai bahasa, seperti: bahasa Arab, Persia, Latin, dan Yunani. Tidak heran, pada usia 21 tahun Muhammad sangat lancar berbahasa Arab, Turki, Persia, Ibrani, Latin, dan Yunani, luar biasa!

Menjadi Penguasa Utsmani


Muhammad al-Fatih diangkat menjadi Khalifah Utsmaniyah bergelar Sultan Muhammad II menggantikan ayahnya Sultan Murad II pada tanggal 5 Muharam 855 H bersamaan dengan 7 Febuari 1451 M. Program besar yang langsung ia canangkan ketika menjabat sebagai khalifah adalah menaklukkan Konstantinopel (sekarang menjadi Istanbul ibukota negara Turki).
Langkah pertama yang Sultan Muhammad lakukan untuk mewujudkan cita-citanya adalah melakukan kebijakan militer dan politik luar negeri yang strategis. Ia memperbarui perjanjian dan kesepakatan yang telah terjalin dengan negara-negara tetangga dan sekutu-sekutu militernya. Pengaturan ulang perjanjian tersebut bertujuan menghilangkan pengaruh Kerajaan Bizantium Romawi di wilayah-wilayah tetangga Utsmaniah baik secara politis maupun militer.

Diyakinkan Sebagai Orang Yang Dimaksud Dalam Hadist Rasulullah

Konstantinopel atau yang sekarang dikenal sebagai Istanbul, adalah salah satu bandar termasyhur dunia. Bandar ini tercatat dalam tinta emas sejarah Islam khususnya pada masa Kesultanan Utsmaniyah, ketika meluaskan wilayah sekaligus melebarkan pengaruh Islam di banyak negara. Bandar ini didirikan tahun 330 M oleh Maharaja Bizantium yakni Constantine I. Kedudukannya yang strategis, membuatnya punya tempat istimewa ketika umat Islam memulai pertumbuhan di masa Kekaisaran Bizantium.



Semenjak kecil, Sultan Muhammad Al-Fatih telah mencermati usaha ayahnya menaklukkan Konstantinopel. Bahkan beliau mengkaji usaha-usaha yang pernah dibuat sepanjang sejarah Islam ke arah itu, sehingga menimbulkan keinginan yang kuat baginya meneruskan cita-cita umat Islam. Ketika beliau naik tahta pada tahun 855 H/1451 M, dia telah mulai berpikir dan menyusun strategi untuk menawan kota bandar tadi. Kekuatan Sultan Muhammad Al-Fatih terletak pada ketinggian pribadinya. Sejak kecil, dia dididik secara intensif oleh para ''ulama terulung di zamannya. Di zaman ayahnya, yaitu Sultan Murad II, Asy-Syeikh Muhammad bin Isma''il Al-Kurani telah menjadi murabbi Amir Muhammad (Al-Fatih). Sultan Murad II telah memanggil beberapa orang ''ulama untuk mengajar anaknya sebelum itu, tetapi tidak diterima oleh Amir Muhammad. lalu, dia memanggil Asy-Syeikh Al-Kurani dan mengizinkan Asy-Syeikh Al-Kurani untuk menghukum Amir Muhammad kecil jika membantah perintah gurunya.

Waktu bertemu Amir Muhammad dan menjelaskan tentang hak yang diberikan oleh Sultan, Amir Muhammad tertawa dan tidak mau menuruti perintah Asy-Syeikh Al-Kurani. Dia lalu dihukum oleh Asy-Syeikh Al-Kurani. Peristiwa ini amat berkesan pada diri Amir Muhammad lantas setelah itu dia terus menghafal Al-Qur''an dalam waktu yang singkat. Di samping itu, Asy-Syeikh Aaq Samsettin (Syamsuddin) merupakan murabbi Sultan Muhammad Al-Fatih yang hakiki. Dia mengajar Amir Muhammad ilmu-ilmu agama seperti Al-Qur''an, hadits, fiqih, bahasa (Arab, Parsi dan Turki), matematika, falak, sejarah, ilmu peperangan dan sebagainya.

Syeikh Aaq Syamsudin lantas meyakinkan Amir Muhammad bahwa dia adalah orang yang dimaksudkan oleh Rasulullah Shallallahu ''Alaihi Wasallam di dalam hadits pembukaan (penaklukan) Kostantinopel.


Muhammad Al fatih Menaklukan Konstantinopel



Hari Jumat, 6 April 1453 M, Muhammad II bersama gurunya Syeikh Aaq Syamsudin, beserta tangan kanannya Halil Pasha dan Zaghanos Pasha merencanakan penyerangan ke Konstantinopel dari berbagai penjuru benteng kota tersebut. Dengan berbekal 250.000 ribu pasukan dan meriam -teknologi baru pada saat itu- Para mujahid lantas diberikan latihan intensif dan selalu diingatkan akan pesan Rasulullah Shallallahu ''Alaihi Wasallam terkait pentingnya Konstantinopel bagi kejayaan Islam.


Muhammad II mengirim surat kepada Paleologus Dragas (Raja Constantine IX) untuk masuk Islam atau menyerahkan penguasaan kota secara damai dan membayar upeti atau pilihan terakhir yaitu perang. Paleologus menjawab bahwa dia tetap akan mempertahankan kota dengan dibantu Kardinal Isidor, Pangeran Orkhan dan Giovani Giustiniani dari Genoa.

Setelah proses persiapan yang teliti, akhirnya pasukan Sultan Muhammad Al-Fatih tiba di kota Konstantinopel pada hari Kamis 26 Rabiul Awal 857 H atau 6 April 1453 M. Di hadapan tentaranya, Sultan Al-Fatih lebih dahulu berkhutbah mengingatkan tentang kelebihan jihad, kepentingan memuliakan niat dan harapan kemenangan di hadapan Allah Subhana Wa Ta''ala. Dia juga membacakan ayat-ayat Al-Qur''an mengenainya serta hadist Nabi Shallallahu ''Alaihi Wasallam tentang pembukaan kota Konstantinopel. Ini semua memberikan semangat yang tinggi pada bala tentera dan lantas mereka menyambutnya dengan dzikir, pujian dan doa kepada Allah Subhana Wa Ta'ala.


Kota dengan benteng setinggi 10m tersebut memang sulit ditembus, selain di sisi luar benteng pun dilindungi oleh parit 7m. Dari sebelah barat pasukan artileri harus membobol benteng dua lapis, dari arah selatan Laut Marmara pasukan laut Turki harus berhadapan dengan pelaut Genoa pimpinan Giustiniani dan dari arah timur armada laut harus masuk ke selat sempit Golden Horn yang sudah dilindungi dengan rantai besar hingga kapal perang ukuran kecil pun tak bisa lewat.


Berhari-hari hingga berminggu-mingGu benteng Byzantium tak bisa jebol, kalaupun runtuh membuat celah maka pasukan Paleologus langsung mempertahankan celah tsb dan cepat menutupnya kembali. Usaha lain pun dicoba dengan menggali terowongan di bawah benteng, cukup menimbulkan kepanikan kota, namun juga gagal.


Hingga akhirnya sebuah ide yang terdengar bodoh dilakukan hanya dalam waktu semalam. Salah satu pertahanan yang agak lemah adalah melalui Teluk Golden Horn yang sudah dirantai. Ide tersebut akhirnya dilakukan, yaitu dengan memindahkan kapal-kapal melalui darat untuk menghindari rantai penghalang, hanya dalam semalam dan 70-an kapal bisa memasuki wilayah Teluk Golden Horn (ini adalah ide ”tergila” pada masa itu namun Taktik ini diakui sebagai antara taktik peperangan (warfare strategy) yang terbaik di dunia oleh para sejarawan Barat sendiri).


Sultan Muhammad Al-Fatih pun melancarkan serangan besar-besaran ke benteng Bizantium di sana. Takbir "Allahu Akbar, Allahu Akbar!" terus membahana di angkasa Konstantinopel seakan-akan meruntuhkan langit kota itu. Pada 27 Mei 1453, Sultan Muhammad Al-Fatih bersama tentaranya berusaha keras membersihkan diri di hadapan Allah Subhana Wa Ta''ala. Mereka memperbanyak shalat, doa, dan dzikir. Hingga tepat jam 1 pagi hari Selasa 20 Jumadil Awal 857 H atau bertepatan dengan tanggal 29 Mei 1453 M, setelah sehari istirahat perang, pasukan Turki Utsmani dibawah komando Sultan Muhammad II kembali menyerang total, diiringi hujan dengan tiga lapis pasukan, irregular di lapis pertama, Anatolian army di lapis kedua dan terakhir pasukan elit Yanisari.

Giustiniani sudah menyarankan Paleologus untuk mundur atau menyerah tapi Paleologus tetap konsisten hingga gugur di peperangan. Kabarnya Paleologus melepas baju perang kerajaannya dan bertempur bersama pasukan biasa hingga tak pernah ditemukan jasadnya. Giustiniani sendiri meninggalkan kota dengan pasukan Genoa-nya. Kardinal Isidor sendiri lolos dengan menyamar sebagai budak melalui Galata, dan Pangeran Orkhan gugur di peperangan.

Para mujahidin diperintahkan supaya meninggikan suara takbir kalimah tauhid sambil menyerang kota. Tentara Utsmaniyyah akhirnya berhasil menembus kota Konstantinopel melalui Pintu Edirne dan mereka mengibarkan bendera Daulah Utsmaniyyah di puncak kota. Kesungguhan dan semangat juang yang tinggi di kalangan tentara Al-Fatih, akhirnya berjaya mengantarkan cita-cita mereka.

Konstantinopel telah jatuh, penduduk kota berbondong-bondong berkumpul di Hagia Sophia (Aya Sofia), dan Sultan Muhammad II memberi perlindungan kepada semua penduduk, siapapun, baik Yahudi maupun Kristen karena mereka (penduduk) termasuk non muslim dzimmy (kafir yang harus dilindungi karena membayar jizyah/pajak), muahad (yang terikat perjanjian), dan musta’man (yang dilindungi seperti pedagang antar negara) bukan non muslim harbi (kafir yang harus diperangi). Konstantinopel diubah namanya menjadi Islambul (Islam Keseluruhannya). Hagia Sophia pun akhirnya dijadikan masjid dan gereja-gereja lain tetap sebagaimana fungsinya bagi penganutnya.


Toleransi tetap ditegakkan, siapa pun boleh tinggal dan mencari nafkah di kota tersebut. Sultan kemudian membangun kembali kota, membangun sekolah gratis, siapapun boleh belajar, tak ada perbedaan terhadap agama, membangun pasar, membangun perumahan, membangun rumah sakit, bahkan rumah diberikan gratis bagi pendatang di kota itu dan mencari nafkah di sana. Hingga akhirnya kota tersebut diubah menjadi Istanbul, dan pencarian makam Abu Ayyub dilakukan hingga ditemukan dan dilestarikan. Dan kini Hagia Sophia sudah berubah menjadi museum.

*****

Khalifah - Trans7














Jumat, 28 November 2014

Aplikasi Gratis

DAFTAR SOFTWARE

Adobe Reader
Adobe merupakan sebuah perusahaan yang telah didirikan dan membangun kredibilitasnya sejak tahun 1982. Software Adobe reader ini berfungsi untuk membuka dan membaca file-file ebook berformat PDF.
Download softwarenya melalui link ini


PrimoPDF
Software untuk membuat file berformat PDF dari document apapun dengan memunculkan virtual printer.
Sangat berguna, mengingat fasilitas software pembuat file berformant PDF sebenarnya dimiliki adobe acrobat yang dijual lewat adobe.com dengan harga yang cukup mahal, kalau tidak salah sekitar $ 449.
Download softwarenya melalui link ini

Rapid Typing Tutor

Software yang dapat membantu anda untuk belajar mengetik dengan cepat sekalipun tanpa melihat keybord.
Selama proses berlatih, software ini memanjakan mata kita dengan tampilan bawah laut yang cukup menarik.
Download softwarenya melalui link ini

BricoPack Vista Inspirat Ultimate

Software untuk memodifikasi tampilan sistem windows xp agar nampak menjadi seperti windows vista, baik icon windows, logon, hingga tampilan visualnya. Software ini telah mendapatkan banyak penghargaan dari majalah-majalah komputer.
Harga upgrade dari XP ke vista kalau tidak salah sebesar $ 295.95, lumayan kan buat penghematan.
Download softwarenya melalui link ini


IZArc
Ini adalah compression tool terbaik!. versi kami, hehe.
Memiliki kemampuan untuk mengekstrak hampir semua jenis archive file & mensupport lebih dari 50 bahasa, termasuk bahasa indonesia.
Harga winzip pro terbaru sebagai software sejenis saat ini sudah mencapai $ 49.99, buat beli bakso dapat berapa mangkok ya?.
Download softwarenya melalui link ini


Free and Easy Biorhythm Calculator
Software unik yang berfungsi untuk memprediksikan bagaimana kondisi emosional, fisik, intelektual, bahkan intuisi anda dalam suatu waktu/hari tertentu.
Sangat menarik!, software ini juga dapat memberikan tips-tips perihal bagaimana sebaiknya menjalani hari-hari anda. Yaa... semacam software untuk meramal lah, "tapi jangan terlalu dianggap serius ya!".
Download softwarenya melalui link ini


XnView
Merupakan software untuk menampilkan dan menconvert file-file gambar. Yang luar biasa adalah, software ini mensupport lebih dari 400 jenis file gambar. Jadi kalau misalnya anda mempunyai gambar-gambar tertentu yang tidak bisa dibuka/ditampilkan di komputer anda, coba anda download dan install software ini.
Software ini bisa jadi saingan baru ACDSee loh!
Download softwarenya melalui link ini


AVG AntiVirus Free
Kualitas software anti virus ini sudah tidak diragukan lagi. Terbukti!, 50 juta orang di dunia telah menggunakan anti virus ini.
Versi gratis dari anti virus AVG mendapatkan rating bintang 5 dari CNET Download.com.
Download softwarenya melalui link ini


Winamp
Software yang kami rasa sudah sangat populer di masyarakat. kini hadir dengan desain baru dan tentunya beragam fitur fitur baru yang menarik.
Download softwarenya melalui link ini
 
BioniXWallpaper
Software perubah tampilan desktop background otomatis. Lengkap dengan fasilitas playlist editor dimana anda dapat menentukan interval waktu kemunculan gambar-gambar tertentu sesuai keinginan anda. Membuat tampilan monitor menjadi begitu interaktif dan tidak monoton.
Download softwarenya melalui link ini


Free Screen Hunter

Merupakan software screen capture gratis untuk membuat beragam screenshot dari tampilan layar computer anda. Salah satu keistimewaan yang masih jarang dimiliki oleh software-software sejenis adalah dalam hal kemampuan screen capture software ini menagkap tampilan pointer mouse.
Download softwarenya melalui link ini


CCleaner
Lebih dari 100 juta orang telah mendownload software ini.
Fungsi utama dari software ini adalah untuk mengoptimalkan kinerja komputer, dengan menghilangkan file-file tidak berguna dari system komputer anda.
Diluaran anda bisa mendapatkan software dengan fungsi serupa, namun harganya bisa mencapai puluhan hingga ratusan dolar.
Download softwarenya melalui link ini

Ad-Aware Free
Merupakan software anti spyware terpopuler di dunia saat ini. Software ini bahkan bisa didownload oleh hampir 1 juta orang setiap minggunya.
Lindungi data-data rahasia dan penting anda dengan menggunakan software ini, jangan sampai diketahui apalagi dicuri orang.
Download softwarenya melalui link ini


Smadav Anti Virus (Review terbaru!)
"Virus indonesia akan segera punah!", whew... itulah kata kata "inspiratif" yang di tampilkan pada bagian atas halaman website begitu www.smadav.net di buka.
Anti virus lokal kebanggaan indonesia, yang mereka klaim sebagai salah satu anti virus tercepat dan paling ringan sedunia, sehingga dapat di pergunakan bahkan pada komputer dengan spesifikasi yang paling rendah sekalipun.
Download softwarenya melalui link ini


Youtube Downloader (Review terbaru!)
Youtube merupakan situs video terpopuler di dunia, dimana kita dapat menonton beragam video secara gratis, meski sayang setiap video yang kita tonton tidak dapat kita simpan ataupun download.
Dengan menggunakan Youtube Downloader, kita dapat mendownload video video youtube yang memiliki format FLV (Flash Video), Software ini dapat pula mengkonversi format video yang telah kita download ke bentuk lain seperti AVI, WMV, atau MP3.
Download softwarenya melalui link ini


FLV Player (Review terbaru!)
Software ini dapat anda pergunakan untuk membaca file file berformat Flash Video (FLV), salah satu contohnya adalah video video yang biasa anda temukan di Youtube. Jadi anda dapat memanfaatkan Youtube downloader untuk mendownload video videonya lalu memanfaatkan FLV Player untuk memutar file file video tersebut di komputer anda secara "Off Line".
Download softwarenya melalui link ini

GOM Player
 
Merupakan sejenis pemutar video seperti Winamp, hanya saja GOM Player ini memiliki keistimewaan dalam kemampuannya membaca begitu banyak jenis file video, dari mulai DivX, DAT, VOB, MP4, 3GP, RMVB, FLV, hingga MOV, di samping itu software ini dilengkapi pula dengan fitur Pan & Scan, Screen Capture & Advance Capture.
Download softwarenya melalui link ini


Mozilla Firefox

Ini merupakan browser terpopuler di dunia saat ini, kelebihan dari Mozzila adalah dalam hal kemampuan akses yang relatif lebih cepat & aman dari gangguan gangguan yang biasa kita temukan di internet, mampu memblok pop up & aktifitas spyware, juga dilengkapi fitur browsing dengan "multi tab".
Download softwarenya melalui link ini

Google Earth

Software "pendidikan" yang sangat canggih sebagai salah satu proyek besar garapan perusahaan raksasa di internet Google. Memiliki kemampuan dalam menampilkan foto foto dari seluruh belahan bumi di dalam komputer anda dengan resolusi tinggi!.
Download softwarenya melalui link ini


CD Burner XP 
Sebuah software burn CD & DVD gratis yang telah banyak menerima penghargaan ini memiliki beragam fitur yang patut untuk di perhitungkan, dan bahkan mampu bersaing dengan software software berbayar.
Software ini mampu mem-burning dengan/tanpa gaps (jarak) antar track, multi bahasa, membuat audio CD dari extension mp3, wav, wma.
Download softwarenya melalui link ini


Quran Auto Reciter

Software sederhana namun cukup canggih yang wajib untuk di miliki oleh setiap umat muslim!
Software ini dapat membantu anda untuk belajar "membaca" sambil "mendengarkan" Al-Qur'an. Quran Auto Reciter juga di lengkapi dengan pengingat "sholat 5 waktu".
Download softwarenya melalui link ini


Camstudio 
Camstudio merupakan sebuah software yang dapat anda pergunakan untuk "merekam" segala aktivitas anda di layar komputer ke dalam bentuk AVI file. fitur fiturnya memang masih relatif lebih sederhana ketimbang software berbayar, namun dalam ketajaman hasil video yang di hasilkan tidak kalah jauh.
Download softwarenya melalui link ini

Sabtu, 22 November 2014

Kisah Rasulullah dan Tukang Batu




Bismillahirrahmaanirrahiim

Diriwayatkan pada saat itu Rasulullah baru tiba dari Tabuk, peperangan dengan bangsa Romawi yang kerap 
menebar ancaman pada kaum muslimin. Banyak sahabat yang ikut beserta Nabi dalam peperangan ini. Tidak 
ada yang tertinggal kecuali orang-orang yang berhalangan dan ada uzur.

Saat mendekati kota Madinah, di salah satu sudut jalan, Rasulullah berjumpa dengan seorang tukang batu. 
Ketika itu Rasulullah melihat tangan buruh tukang batu tersebut melepuh, kulitnya merah kehitam-hitaman seperti terpanggang matahari.

Sang manusia Agung itupun bertanya, “Kenapa tanganmu kasar sekali?"
Si tukang batu menjawab, "Ya Rasulullah, pekerjaan saya ini membelah batu setiap hari, dan belahan batu itu 
saya jual ke pasar, lalu hasilnya saya gunakan untuk memberi nafkah keluarga saya, karena itulah tangan saya 
kasar."

Rasulullah adalah manusia paling mulia, tetapi orang yang paling mulia tersebut begitu melihat tangan si tukang 
batu yang kasar karena mencari nafkah yang halal, Rasulpun menggenggam tangan itu, dan menciumnya 
seraya bersabda,

"Hadzihi yadun la tamatsaha narun abada", 'inilah tangan yang tidak akan pernah disentuh oleh api neraka 
selama-lamanya'.

***

Rasulullahl tidak pernah mencium tangan para Pemimpin Quraisy, tangan para Pemimpin Khabilah, Raja atau 
siapapun. Sejarah mencatat hanya putrinya Fatimah Az Zahra dan tukang batu itulah yang pernah dicium 
oleh Rasulullah. Padahal tangan tukang batu yang dicium oleh Rasulullah justru tangan yang telapaknya
 melepuh dan kasar, kapalan, karena membelah batu dan karena kerja keras.

Suatu ketika seorang laki-laki melintas di hadapan Rasulullah. Orang itu di kenal sebagai pekerja yang giat 
dan tangkas. Para sahabat kemudian berkata, “Wahai Rasulullah, andai bekerja seperti dilakukan orang itu 
dapat digolongkan jihad di jalan Allah (Fi sabilillah), maka alangkah baiknya.” Mendengar itu Rasul pun 
menjawab, “Kalau ia bekerja untuk menghidupi anak-anaknya yang masih kecil, maka itu fi sabilillah;
 kalau ia bekerja untuk menghidupi kedua orang tuanya yang sudah lanjut usia, maka itu fi sabilillah; 
kalau ia bekerja untuk kepentingan dirinya sendiri agar tidak meminta-minta, maka itu fi sabilillah.” (HR Thabrani)

***


Orang-orang yang pasif dan malas bekerja, sesungguhnya tidak menyadari bahwa mereka telah kehilangan 
sebagian dari harga dirinya, yang lebih jauh mengakibatkan kehidupannya menjadi mundur. Rasulullah 
amat prihatin terhadap para pemalas.

”Maka apabila telah dilaksanakan shalat, bertebaranlah kam di muka bum; dan carilah karunia Allah dan 
ingatlah Allah banyak-banyak supaya kamu beruntung”. (QS. Al-Jumu’ah 10)

”Dan Allah menjadikan bumi untukmu sebagai hamparan, supaya kamu menjalani jalan-jalan yang luas di 
bumi ini”. (QS Nuh19-20)

***


”Siapa saja pada malam hari bersusah payah dalam mencari rejeki yang halal, malam itu ia diampuni”. 
(HR. Ibnu Asakir dari Anas)

”Siapa saja pada sore hari bersusah payah dalam bekerja, maka sore itu ia diampuni”.
 (HR. Thabrani dan lbnu Abbas)

”Tidak ada yang lebih baik bagi seseorang yang makan sesuatu makanan, selain makanan dari hasil usahanya. 
Dan sesungguhnya Nabiyullah Daud, selalu makan dan hasil usahanya”. (HR. Bukhari)

”Sesungguhnya di antara dosa-dosa itu, ada yang tidak dapat terhapus dengan puasa dan shalat”. 
Maka para sahabat pun bertanya: “Apakah yang dapat menghapusnya, wahai Rasulullah?” 
Beliau menjawab: ”Bersusah payah dalam mencari nafkah.” (HR. Bukhari)

”Barangsiapa yang bekerja keras mencari nafkah untuk keluarganya, maka sama dengan pejuang dijaIan 
Allah ‘Azza Wa Jalla”. (HR. Ahmad)

Kisah Kepemimpinan Rasulullah



Bismillahirrahmaanirrahiim

Pada suatu ketika Rasulullah menjadi imam sholat. Dilihat oleh para sahabat, pergerakan beliau antara satu rukun ke satu rukun yang lain amat sukar sekali. Dan mereka mendengar bunyi kemerutuk seolah-olah sendi-sendi pada tubuh beliau yang mulia itu bergeser antara satu sama lain. Sahabat Umar yang tidak tahan melihat keadaan beliau itu langsung bertanya setelah selesai sholat :

“Yaa Rasulallah, kami melihat seolah-olah tuan menanggung penderitaan yang amat berat, apakah anda sakit yaa Rasulallah?”

“Tidak, ya Umar. Alhamdulillah, saya sehat dan segar” jawab beliau.

“Yaa Rasulallah… mengapa setiap kali baginda menggerakkan tubuh, kami mendengar seolah-olah sendi bergesekan di tubuh baginda?

Kami yakin anda sedang sakit…” desak Umar penuh cemas.

Akhirnya Rasulullah mengangkat jubahnya. Para sahabat amat terkejut. Perut baginda yang kempis, kelihatan dililiti sehelai kain yang berisi batu kerikil, buat menahan rasa lapar. Batu-batu kecil itulah yang menimbulkan bunyi-bunyi halus setiap kali bergeraknya tubuh baginda.

“Yaa Rasulallah! Adakah bila baginda menyatakan lapar dan tidak punya makanan, kami tidak akan mendapatkannya buat baginda?”

Lalu beliau menjawab dengan lembut dan senyum, ”Tidak para sahabatku. saya tahu, apa pun akan kalian korbankan demi Rasulmu. Tetapi apakah yang akan saya jawab di hadapan ALLAH nanti, apabila saya sebagai pemimpin, menjadi beban kepada umatnya?” “Biarlah kelaparan ini sebagai hadiah ALLAH buatku, agar umatku kelak tidak ada yang kelaparan di dunia ini lebih-lebih lagi tiada yang kelaparan di Akhirat kelak.”

Subhanallaah...betapa cintanya beliau kepada umatnya.....sedang cinta kita kepada beliau??? apakah kita sering ingat pada beliau??? apakah kita sering membaca sholawat untuk beliau??? apakah akhlak Rasulullah yang begitu lembut, santun, pemaaf, ikhlas dan tawadlu' serta selalu menyentuh hati telah kita teladani?

Kisah Rasulullah Dalam Berumah Tangga





Bismillahirrahmaanirrahiim

Jika Rasulullah pakaian beliau terkoyak atau robek, Rasulullah shollallahu 'alaihi wasallam menambal dan menjahitnyanya sendiri tanpa perlu menyuruh isterinya. Beliau juga memerah susu kambing untuk keperluan keluarga maupun untuk dijual.

Setiap kali beliau pulang ke rumah, bila dilihat tidak ada makanan yang sudah masak untuk dimakan, sambil tersenyum baginda menyingsing lengan bajunya untuk membantu istrinya di dapur.

Sayyidatina ‘Aisyah rodliyallahu 'anhaa menceritakan: ”Kalau Nabi berada di rumah, beliau selalu membantu urusan rumah tangga.

Jika mendengar azan, beliau cepat-cepat berangkat ke masjid, dan cepat-cepat pulang kembali sesudah selesai sholat.

Pernah Rasulullah pulang pada waktu pagi. Tentulah beliau amat lapar waktu itu. Tetapi dilihatnya tidak ada apa pun yang ada untuk di buat sarapan. Yang mentah pun tidak ada karena Sayyidatina ‘Aisyah rodliyallahu 'anhaa belum ke pasar. Maka beliau shollallahu 'alaihi wasallam bertanya, “Belum ada sarapan ya Khumaira?” (Khumaira adalah panggilan mesra untuk Sayidatina ‘Aisyah yang berarti ‘Wahai yang kemerah-merahan)

Aisyah rodliyallahu 'anhaa menjawab dengan merasa agak serba salah, “Belum ada apa-apa Yaa Rasulallah.”

Rasulullah lantas berkata, ”Kalau begitu saya puasa saja hari ini.” tanpa sedikitpun tergambar rasa kesal di wajahnya.

Pernah Rasulullah bersabda, “sebaik-baik lelaki adalah yang paling baik dan lemah lembut terhadap isterinya.”

Subhaanallaah....Prihatin, sabar dan tawadhuknya Rasulullah sebagai kepala keluarga.